Tuesday 17 November 2015

Bagaimana Cara Menggambar Kotak di image processing software (SciLab) menggunakan matriks


Pada artikel tentang image processing digital sebelumnya Bagaimana Cara Membuat Kotak di Scilabs dengan Warna yang berbeda telah di bahas bagaimana cara membuat kotak dengan menggunakan command uicontrol pada image processing software SciLab,
Nah pada kesempatan ini, akan dibahas Bagaimana Cara Memggambar Kotak di SciLab menggunakan Matriks.

Berikut adalah langkah-langkah membuat kotak dengan menggunakan matriks :
1. Bila dimulai dari pixel ke 0 maka command yang digunakan adalah

a=ones(10,10);

Dimana :
a adalah variabel yang akan di isi matriks kotak.
(10,10) adalah besar pixel x=10 dan pixel y=10 sehingga variable a akan menghasilkan gambar kotak, apabila ingin menggambar persegi panjang maka tinggal menyesuaikan value ini, contoh: (100,200).

Hasil dari command di atas adalah sebagai berikut :


1. adalah value dari gray colour (0-255) dimana makin kecil warna menjadi lebih gelap sehingga menghasilkan gambar berwarna hitam apabila value bernilai 0, hal ini berlaku untuk sebaliknya, gambar akan berwarna putih apabila value bernilai 255.

Selanjutnya kita akan melakukan processing image dengan merubah value tersebut ke intensitas lebih terang, berikut adalah commandnya

a(2:4,2:4)=100

Pada command di atas memiliki arti nilai matriks yang berada di variabel a dengan posisi pixel di sumbu x dimulai dari poin 2 ke poin 4 dan pada sumbu y dimulai dari poin 2 ke poin 4 dirubah value gray colour-nya menjadi 100.
Berikut hasil yang di dapat :






Dari hasil ini kita dapat menyimpulkan bahwa value yang dirubah sudah benar yaitu di pixel {(2,2),(2,3),(2,4),(3,2),(3,3),(3,4),(4,2),(4,3),(4,4)}

Lalu agar kita bisa membandingkan dengan lebih jelas perbedaan value intensitas ini, maka kita lakukan lagi processing image dengan membuat satu lagi perbuhan dengan command

a(2:4,5:8)=200

Makan hasil yang didapat adalah


Dan terakhir kita tampilkan gambarnya dengan menggunakan command

ShowImage(a,"Gray")



Terimakasih, tolong bantu share ya.

No comments:

Post a Comment